Kamis, 01 Maret 2018

Uang Misterius yang Semakin Dihabiskan Malah Semakin Kaya

Terdapat tiga tipe uang yang sampai sekarang menjadi misteri dan rahasia besar di dunia. Anehnya, semakin banyak kita habiskan malah akan semakin banyak kita dapatkan. Mari kita ulas sehebat apa sih uang tersebut?

Tipe pertama adalah uang yang kita habiskan untuk Investasi Diri

Uang yang semestinya untuk mengembangkan diri atau belajar menambah ilmu harus dikeluarkan. Kita harus mantap mengeluarkan biaya untuk belajar ilmu yang bermanfaat. Begini motifasinya, jika Bill Gates pemilik Microsoft  hari ini ditinggal di pedalaman Afrika tanpa membawa uang sedikitpun apa yang akan terjadi? Jawabanya adalah Bill Gates akan tetap menjadi kaya. Megapa? Karena hampir semua modal Bill Gates untuk membangun kekayaan ditaruh di bagian otaknya. Bisa diambil kesimpulan bila otak miskin maka hidup kita juga menjadi miskin sehingga mengeluarkan biaya untuk mengembangkan otak kita merupakan investasi yang aman terjaga, di mana pun kita berada tidak akan kelaparan. Ketika kebanyakan orang akan mengatakan “untuk membeli makan sehari-hari saja tidak cukup, apalagi banyak hutang, hal yang sulit mengeluarkan uang untuk belajar lagi mengisi otak kita. Apalagi belum tentu dalam waktu dekat terbukti hasilnya.” Orang yang mengatakan hal demikian tidak akan mau menginvestasikan uangnya di dalam otak.  jika memang miskin, otak kita adalah aset yang paling besar untuk bangkit menjadi kaya. Kita harus banyak belajar dari orang yang hanya berjuang demi memenuhi kebutuhannya, yang  bahkan seluruh kehidupannya habis untuk mengisi lubang besar yang tak akan pernah terisipenuh. Mereka tidak mempu menengok mundur dan melihat bahwasanya kesulitan hidup selama ini sesungguhnya karena otaknya tidak belajar untuk menemukan terobosan agar berkembang. Orang yang pintar bahkan menggunakan pengalaman orang lain untuk menghindari kesalahan yang sama. Kesimpulannya adalah belajar agar otak bisa berkembang pemikirannya haruslah rela uangnya habis, bila perlu meminjam uang untuk biaya belajar tersebut.  Karena dengan belajar kita akan memiliki seribu cara untuk mengembalikan pinjaman bahkan bisa mendapatkan uang lebih banyak lagi. Jadi justru jika kita menghadapi kesulitan hidup kita harus belajar lagi untuk mengisi otak kita, tidak boleh putus asa dan merasa terlambat untuk belajar , bisa mulai kapan saja. Berapapun biayanya harus yakin akan kembali bahkan jauh lebih besar. Semakin digunakan uang untuk investasi ke otak kita semakin banyak uang tersebut nantinya.

Tipe kedua adalah Uang yang digunakan untuk Berbakti


Uang yang seharusnya dikeluarkan untuk membaktikan diri pada orang tua tidak boleh ditahan untuk kebutuhan lain. Kebanyakan orang berpikir bagaimana mungkin, untuk keperluan diri dan kelurga saja harus berhutang jauh dari kata cukup. Hampir tidak mungkin secara rutin mengeluarkan uang untuk berbakti pada orang tua. Apalagi jika ternyata kedua orang tua kita malah hidup lebih dari berkecukupan. Sudah pasti kita akan tambah berat mengeluarkan uang tersebut. 
Mari kita berubah sekarang, tidak perduli orang tua kita mampu atau tidak, cukup atau tidak, bagaimanapun kondisi ekonomi orang tua, uang untuk berbakti kepada orang tua harus dikeluarkan secara rutin. Seberat apapun keadaan ekonomi kita sebulan sekali kita wajibkan diri untuk menyisihkan uang untuk berbakti kepada orang tua. Ingat bagaimanapun keadaan orang tua dulu waktu kita kecil, apakah hanya karena banyak hutang dan tidak mampu secara ekonomi orang tua meninggalkan kita? Semiskin dan sesulit apapun mereka telah membesarkan kita. Seandainya sekarang kita harus mengembalikan, itu sudah seperti keharusan. 
Ternyata, berbakti kepada kedua orang tua menjadi restu yang alami, hubungan yang baik dengan orang tua tentu akan membuat kekuatan restu dari orang tua semakin besar dan kuat. Orang yang hidup dengan tanpa restu maka seumur hidupnya usahanya tidak bisa lancar.  Berbuat baik kepada orang tua artinya ada dua keuntungan, yaitu keuntungan bagi orang tua dan keuntungan untuk diri sendiri berupa restu yang membuat kita akan sukses. 500 dari pengusaha yang sukses di dunia ini adalah orang-orang yang selalu berbakti kepada orang tua. Mereka adalah yang sukses, selalu diberi kelancaran hidup dan menjadi kaya.

Tipe ketiga adalah uang yang digunakan untuk Amal

Hidup didunia ini sudah pasti ada orang yang kurang beruntung jika dibandingkan diri kita. Beramal untuk meringankan beban mereka harus dijadikan kebiasaan yang harus selalu dijaga. Bisa 2%, 5%, atau 10% dari pendapatkan kita dapat didonasikan kepada mereka yang kurang beruntung. Karena uang harus berputar, jangan sampai uang hanya berhenti pada diri kita. Berikan uang kita pada orang-orang yang pernah membantu. Apalagi jika kita seorang bos yang punya karyawan, keberhasilan usaha kita adalah buah kerja sama mereka, kewajiban kita selain gaji adalah memberi bonus untuk mereka. 
Tidak lupa amal yang paling besar adalah ketika kita melakukan pekerjaan yang baik dengan penuh rasa syukur, senyum, dan sabar terhadap semua orang. Jika artikel ini bisa bermanfaat jangan lupa bagikan kepada orang lain disekitar kita, ini juga akan menjadi amal yang baik. Terima kasih.
Sumber: Lookforward

Read more

Rabu, 14 September 2016

Tips dan Teknik Foto Menggunakan Smartphone atau HP Android

Pada saat kita sengaja ataupun tidak melihat moment yang indah pastinya ada keinginan untuk mengabadikannya, terutama ketika kita sedang perjalanan ke tempat yang tidak setiap hari kita temui. Apalagi jika tujuan perjalanan kita adalah tempat yang dikenal akan keindahan alamnya. Setiap sudut rasanya ingin diabadikan sebagai kenangan. Mengabadikan dengan foto menjadi kesenangan dan kepuasan yang sulit diungkap dengan kata-kata. Fotografer yang profesional tentunya akan segera mengeluarkan kamera SLRnya dan segera mengambil gambar setiap momen dan setiap sudut.
mengambil gambar dengan smartphone

Bagaimana dengan kita yang tidak siap dengan kamera SLR? Jangan khawatir dahulu, HP adalah alat yang seperti wajib kita bawa kemana pun kita pergi, tidak hanya karena dimanfaatkan sebagai alat komunikasi tetapi HP juga mempunyai kemampuan jenius lain seperti; pemutar lagu dan video, GPS, organizer,  perekam,  serta tak ketinggalan kamera. Semakin tingginya persaingan teknologi smartphone, membuat pabrikan HP cerdas berlomba-lomba menambah fitur yang canggih diimbangi hardware berkemampuan tinggi. Fitur kamera menjadi salah satu yang terus diupgrade dari segi kapasitas, kualitas lensa maupun pencahayaan.  Akan tetapi, mengabadikan momen dengan kamera di ponsel cerdas  tentunyag tidak akan bisa disamakan dengan kualitas foto yang dijepret dari kamera serius menggunakan lensa yang tidak murah. Tetapi sekali lagi kegiatan mengabadikan momen ini adalah sebuah seni yang tetap bermuara pada sensitivitas kita sebagai pengambil gambar.


Sebagian tips di bewah ini mudah-mudahan dapat menambah teknik kita dalam kegiatan fotografi :

Menggunakan teknik foto makro tanpa zoom

Foto Makro merupakan  salah satu teknik dalam mengambil gambar, yaitu antara objek dengan kamera dibuat jarak yang sedekat mungkin bertujuan agar mendapatkan objek dengan detail yang paling jelas serta sebisa mungkin menghasilkan gambar seukuran dengan objek aslinya. Dengan demikian fitur zoom harus kita hindari karena menjadikan gambar hasil jepretan kurang detail.

Menyesuaikan Intensitas cahaya

Kamera pada smartphone tidak sesensitif mata manusia yang dapat melihat dalam keadaan redup. Kita harus selalu mengusahakan agar cahaya mencukupi dalam menerangi obyek yang akan difoto. Hasil foto di luar ruangan cenderung lebih bagus jika dibanding di dalam ruangan. Gunakan fitur flash hanya saat memotret di dalam ruangan jika memang redup, tetapi perlu diingat bahwa jarak paling efektif menggunakan flash adalah sekitar 2 sampai 3 meter. Jadi kita hampir tidak mungkin menerangi seisi ruangan hanya menggunakan cahaya dari flash.

Menyetabilkan posisi kamera smartphone

Mengambil gambar dengan kamera smartphone rentan terhadap goncangan yang mengakibatkan hasil jepretan kurang maksimal. Jika posisi kamera stabil foto akan jauh lebih bagus dan jelas. Kita bisa memanfaatkan benda-benda di sekitar kita yang berdiri stabil untuk sandaran misalnya tembok atau pohon yang lumayan besar agar membantu tangan lebih stabil dalam mengarahkan lensa.

Mencoba ambil gambar dari sudut tak biasa

Gambar yang diambil dari sudut yang biasa  hasilnya tidak istimewa. Sehingga perlu mencoba mengambil gambar dari sudut yang tak biasa, misalnya dengan keadaan kita jongkok dan ambil gambar dari sudut yang sedikit lebih rendah dari objek yang akan di foto. Harapannya foto jadi lebih istimewa jika dilihatdan kita memberi kesan yang khusus.

Menggunakan resolusi level tertinggi

Resolusi level yang tertinggi akan menghasilkan foto yang lebih detail dan memungkinkan dicetak dengan ukuran lebih besar. Jika kamera smartphone menawarkan pilihan resolusi, maka resolusi tertinggi harus menjadi pilihan kita sehingga di dapat file dengan ukuran yang lebih besar. Dampak dari pemilihan revolusi tinggi tentunya ada, yaitu akan memakan memori penyimpanan smartphone dan proses transfer data hasil foto yang lebih lama.

Mengecek kebersihan lensa

Meskipun dengan teknik yang terbaik dalam mengambil gambar dan sesempurna apapun obyek yang akan difoto tapi jika menggunakan lensa yang tidak bersih maka bisa dipastikan hasil foto menjadi jelek. Smartphone bukanlah kamera khusus yang di tempatkan pada kantong khusus. Kita sering langsung memasukkan ke saku maka kotoran pada saku akan menempel pada lensa kamera, oleh sebabkita harus mengecek dan membersihkan lensa secara berkala. Kita bisa menggunakan cairan pembersih kacamata atau pembersih LCD kemudian dilap dengan kain yang lembut agar lensa kembali bersih.

Memperhatikanwaktu jeda shutter

Kamera smartphone mempunyai shutter lag, yaitu waktu jeda antara memencet tombol dan waktu kamera mulai mengambil gambar. Tidak sama seperti kamera SLR yang bisa dengan secepat kilat mengambil gambar sesaat kita memencet eksposur, smartphone mempunyai jeda yang kadang lumayan lama. perhatikan waktu jeda shutter dengan baik agar tangan kita bisa tetap tenang beberapa saat setelah menekan tombol.

Menggunakan aplikasi pengedit foto

Kamera smartphone mempunyai beberapa fitur bawaan untuk mengolah foto yang cukup bagus. Kita  menggunakan aplikasi pengeditan foto yang berkualitas baik sehingga editing menjadi semakin mudah.

Mengambil gambar sebanyak mungkin

Dengan bermodal memori penyimpan yang besar kita sebaiknya mengambil gambar sebanyak mungkin. Semakin banyak gambar untuk satu objek yang diambil memberi kita pilihan dalam mengedit atau mencetak foto. Kita bisa memilih hasil jepretan yang paling bagus untuk satu objek yang sama.

Memberi efek filter yang sesuai

Terlalu banyak difilter terkadang membuat hasil gambar yang tidak bagus. Tujuan editing hanya memperkuat kesan pada foto. Jika kita menggunakan aplikasi pengedit foto yang bagus, kita cukup menyesuaikan kontras, crop, vignette, dan menambahkan mood yang dapat membantu foto menjadi tampak lebih bagus tanpa berkesan perlakuan poles yang berlebihan.


Demikianlah Tips dan teknik foto menggunakan smartphone atau HP Android. Semoga bisa bermaanfaat bagi kita. Terima kasih sudah meluangkan waktu membaca. Jangan lupa memberi komentar ya..
Read more

Selasa, 13 September 2016

Cara Memilih dan Membeli HP Android Sekond

Jaman sekarang ini hampir setiap orang mempunyai hp android bahkan banyak juga diantara kita yang memiliki lebih dari satu hp. Hp android selalu diluncurkan dengan versi yang lebih canggih dari masa ke masa yang pada akhirnya memaksa kita untuk selalu update versi yang lebih tinggi. Tetapi jika melihat harga hp yang ditawarkan dalam kondisi baru boleh dikatakan lumayan menguras kantong. Hp andoid bekas atau yang terkenal dengan istilah hp android sekond pun menjadi pilihan yang menarik mengingat harga yang ditawarkan terjangkau bahkan bisa jauh lebih murah mencapai 50% dari harga baru. Tetapi harga yang murah bukanlah prioritas utama  dalam membeli hp android sekond, karena bisa jadi kita beli smartphone murah tetapi yang kita dapatkan perangkat dengan kondisi buruk bahkan kritis hampir mati.
tips memilih smartphone bekas

Kita harus teliti dan perlu memperhatikan dengan betul kondisi perangkat maupun spesifikasi hp android yang akan dibeli. Berikut ini saya bagikan cara memilih sebelum membeli hp android second agar tetap berkualitas baik:

Mengecek kondisi secara fisik kasat mata

Yang pertama tentunya kita harus mengecek fisik terutama bodi perangkat. Bias kelihatan kasat mata cacat atau tidaknya bodi perangkat seperti retak, warna yang luntur atau lecet-lecet di badan hp. Harus sangat teliti dan detail jika perlu pilih yang masih sangat mulus tampak luarnya.

Mengecek Segel distribusi

setelah mengetahui kondisi fisik kasat mata, mulailah kita mengecek data dengan melihat segel distribusi karena proses ini akan menentukan pernah atau tidaknya perangkat hp android diservis atau diperbaiki. Buka casing penutup bagian belakang kemudian cek secara teliti kertas segel yang menempel dan data-datanya termasuk baut yang bias jadi hilang. Karena ada banyak hp android sekon yang awalnya rusak kemudian di rekondisi dan dijual kembali. Pilihan utama kita adalah perangkat yang masih ori belum pernah diservis sebelumnya.

Mengecek Kelengkapan perangkat

Terkadang karena kita belum membutuhkan perangkat lain yang melengkapi hp android yang akan kita beli seperti kabel data, headset dan dusbook. Yang paling tidak terlupakan adalah hanya hp dan cargernya, karena itu yang paling kita butuhkan. Tetapi harus diingat bahwa paket yang lengkap harganya akan berbeda, jadi jika kelengkapan tidak ada kita harus menawar lagi lebih murah.

Mengecek Speisifkasi perangkat

Spesifikasi perangkat hp android adalah hal yang juga harus kita lakukan dengan teliti sebelum memutuskan membeli hp android sekond. Cek keseluruhan mulai cpu, kapasitas ram, maupun mode untuk koneksi internet yang dipergunakan, bagian layar, serta kualitas kamera. Kita bisa mengeceknya di menu pengaturan android, karena sepesifikasi sangat menentukan harga.

Mengetahui harga  pasaran baru maupun sekond

Kita bisa cari di internet kisaran harga tersebut dengan update tanggal yang terbaru. Dengan kisaran harga pasar baru maupun sekond barang yang sama jenis, kita dapat menentukan berapa harga yang pas untuk menawar hp second memperhatikan kondisi fisik hp android yang ditawarkan kepada kita.

Mengecek No. IMEI

Mengecek no. imei merupakan hal yang harus dilakukan sebelum membeli hp, hal ini bertujuan agar keaslian hp  android bisa dipertanggungjawabkan. harus dipastikan no. imei di hp android sesuai dengan no. imei di dosbook, cara mengecek no. imei di android adalah dengan mengetikkan *#06#* kemudian panggil.

Mengecek kondisi fitur untuk aksesoris

Mengecek fitur aksesoris yang ada pada perangkat harus detail misalnya dengan cek microphone dan speaker untuk melakukan panggilan suara. mengecek usb port, mengecek layar sentuh atau LCD dengan mengetik *#*#2664#*#* untuk mengecek kondisi LCD masih normal atau tidak. Karena di gadget android jika LCDnya error atau rusak berakibat hp tidak ada gunanya. Jadi pastikan semua fitur dalam kondisi yang normal.

Mengecek Kondisi Baterai perangkat

Mengecek kondisi baterai perangkat android sangat diperlukan, baterai android ada yang sistem tanam atau baterai tidak dapat dilepas dan sistem tidak tanam atau baterai bisa dilepas. Yang pasti tidak memilih baterai yang tampak melembung bahkan sudah membesar, karena baterai telah menggelembung kapasitasnya sudah berkurang dan cepat habis dayanya.


Memastikan sinyal harus normal

Kekuatan sinyal hp android sangatlah penting diperhatikan. Karena sinyal sangat penting dan utama untuk komunikasi maupun transfer data. Terutama karena smartpone adalah jaringan HSDPA dan LTE harus normal. Kita dapat mengecek dengan mencoba internet, sms maupun telepon.


Kiranya itulah hal terpenting dalam memilih sebelum membeli hp android yang kita butuhkan, kuncinya pada ketelitian kita dalam mengamati setiap tawaran yang diberika. jika ingin bertanya lebih lanjut mari kita diskusikan pada kolom komentar. Semoga kita tidak salah pilih dalam membeli perangkat yang dibutuhkan. Terima kasih.
Read more

Jumat, 09 September 2016

Cara Menghemat Daya Baterai Gadget Android

Hallo pembaca setia blog, pada kesempatan ini saya ingin berbagi tips agar daya baterai gadget smartphone terutama ponsel kita hemat dan tidak cepat habis. Meskipun charger portable bisa dibawa kemana-mana setiap hari, tetapi terkadang tugas dan pekerjaan menuntut kita harus selalu mobile dan bergerak cepat. Hal tersebut membuat kita membuat kita benar-benar repot, apalagi tidak jarang kita tidak menemukan stop kontak sama sekali disekitar kita untuk mengisi ulang baterai. Belum lagi tas menjadi lebih berat dengan tambahan perangkat charger portable.
menghemat baterai gadget android

Baca Juga: Tips Jitu Memperbaiki Google Playstore Yang Error/Tidak Bisa DiBuka

Tentunya bukan sebuah rahasia sebenarnya trik untuk menghemat daya baterai gadged seperti ini, bahkan mungkin ada banyak trik yang lain selain cara yang ingin saya sampaikan. Semakin banyak pilihan cara yang digunakan akan semakin bagus, karena kenyataanya memang banyak hal yang bisa kita lakukan agar daya baterai lebih bertahan lama. Silahkan simak cara dibawah ini yang akan bisa menambah umur daya baterai di gadget kita, meskipun tidak begitu signifikan tetapi tidak ada salahnya dicoba.

1. Menonaktifkan Aplikasi

Aplikasi tertentu sebaiknya diaktifkan hanya pada saat kita mau menggunakan, karena semakin banyak aplikasi pada gadget yang aktif dan bekerja sudah tentu penggunaan daya baterai akan semakin banyak pula. Jika memang sedang tidak digunakan aplikasi tersebut ada baiknya kita nonaktifkan sementara, dengan demikian daya batarai akan lebih hemat.

2. Menutup "Location Services"

Saat kita tidak sedang memakai peta digital seperti Google Maps maupun Waze, ada baiknya GPS kita nonaktifkan sementara sehingga baterai gadget kita dapat bertahan seharian. Hal ini disebabkan fasilitas gadget menggunakan GPS memakan banyak daya pada baterai.

3. Mematikan Notifikasi

Terkadang agar selalu update informasi banyak notifikasi seperti ada email yang baru saja masuk, update media sosial seperti Twitter dan Facebook, serta Instagram. Notifikasi semacam ini sebaiknya jika tidak dalam darurat dinonaktifkan sementara, apalagi jika kita sedang dituntut menyelesaikan tugas lebih cepat notifikasi bisa mengganggu kerja kita. Notifikasi cukup banyak menghisap daya pada baterai.

4. Mengupdate Software

Banyak ponsel sekarang ini ditanam didalamnya software penghemat energi dan dirancang khusus agar daya baterai maksimal. Kita akan selalu diminta untuk update software gadget dan kita harus mengupdatenya ke versi yang terbaru agar baterai bisa tahan lama.

5. Mematikan Bluetooth

Jika kita sedang memerlukan koneksi Bluetooth alangkah baiknya kita mematikan Bluetooth. Koneksi semisal speaker, smartwatch atau gadget fitness dengan menggunakan Bluetooth jika dibiarkan terus menyala akan banyak memangkas daya baterai.

6. Menurunkan Cahaya LCD

Sebaiknya kita mengatur pencahayaan LCD agar tidak terlalu terang tetapi juga tidak gelap atau sangat redup. Hal ini sangat efektif dalam menghemat daya baterai.

7. Andalkan Wifi

Mengakses data menggunakan koneksi jaringan mobile lebih banyak memakan daya baterai dibanding dengan koneksi wifi. Jadi selagi tersedia fasilitas wifi sebaiknya kita pergunakan fasilitas wifi dan mematikan sementara koneksi jaringan mobile agar daya baterai lebih hemat. 
Demikian beberapa cara menghemat baterai gadget terutama android. Semoga bisa bermanfaat terutama ketika sedang sibuk dengan aktivitas yang menghabiskan banyak waktu. Terima kasih sudah meluangkan waktu membaca blog saya.

Read more

Rabu, 24 Agustus 2016

Tips Menikmati Wisata Mandi Air Hangat di Guci Tegal

Tak terbayang betapa nikmatnya, sambil melihat pemandangan yang sangat indah khas pegunungan yang dingin dan asri, mencicipi minuman kesukaan yang panas, dan tidak ketinggalan mandi air hangat dari air pegunungan Slamet Jawa Tengah. Wisata yang terletak di desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, ini dinamakan Wisata Pemandian Air Panas Guci. Wisata ini mempunyai area dengan luas kurang lebih 211 Hektar serta memiliki ketinggian sekitar 1.052 meter diatas permukaan laut. Berjarak tempuh sekitar 30 kilometer dari ibukota Kabupaten Tegal, serta dari Kotamadya Tegal berjarak kurang lebih 42 kilometer dari arah utara.
Pencuran-pancuran yang terdapat di objek wisata Guci mengalirkan air hangat yang dipercaya pengunjung yang dating dapat menyembuhkan berbagai penyakit seperti reumatik, luka-luka di kulit dan penyakit kulit yang lain. Banyak pengunjung yang percaya pada khasiat pancuran air hangat terutama yang dinamakan pancuran 13 yang sesuai namanya pancuran ini mengalirkan air hangat sejumlah tiga belas buah pancuran.

Di daerah Guci terdapat kurang lebih sepuluh air terjun yang terletak di  atas pemandian umum pancuran tiga belas, Air Terjun Jedor adalah air terjun yang mengalirkan air dingin, air terjun yang lain umumnya mengalirkan air yang hangat. Dinamai Air Terjun Jedor karena dulu wilayah di area air terjun setinggi limabelas meter tersebut merupakan milik seorang lurah yang namanya Lurah Jedor. Pengunjung juga bisa berkeliling di sekitar area obyek wisata dengan mengendarai kuda dengan menyewa kuda yang tarif sewanya relatif sangat murah.
Wisata air panas Guci menjadi sangat menarik karena menyediakan banyak fasilitas yang membuat pengunjung merasa dimanjakan, Pengunjung dapat menyewa penginapan, hotel, villa maupun losmen dengan banyak fasilitas yang ada didalamnya seperti kamar mandi air hangat alami. wisata air panas Guci juga menyediakan wisata alami hutan, lapangan untuk tenis dan lapangan untuk sepak bola serta lapangan untuk perkemahan atau untuk sekedar camping.
Untuk menambah destinasi pengunjung, wisata air panas Guci kini menambah wahana baru di sekitar area wisata yaitu pemandian air panas Guciku Hot Waterboom. Wahana ini berupa permainan air yang terdiri dari kolam renang biasa, kolam badan Guci dan kolam rendam, serta arus jeram.
Fasilitas tambahan juga banyak disediakan untuk pengunjung, seperti fasilitas ruang untuk bilas atau ruang untuk ganti pakaian, penginapan, pertokoan yang menyediakan pernak-pernik dan yang dapat dijadikan oleh-oleh pengunjung dan restoran untuk menikmati aneka kuliner.
Objek wisata air Panas Guci akan sangat ramai pada malam jumat, terutama pada malam jumat kliwon. Karena menurut mitos yang berkembang, pengunjung yang mandi sekitar jam dua belas malam disertai permohonan sesuatu pada malam jumat kliwon, maka apapun permohonan pengunjung tersebut akan terkabul. masyarakat sekitar Guci biasa menyebut ritual ini dengan sebutan “ngalap berkah”.
Ngalap berkah adalah tradisi yang sudah menjadi budaya secara turun temurun. Konon sumber air panas yang terdapat di area Guci zaman dulu keluar karena ada seorang wali sakti yang menancapkan tongkatnya ke dalam tanah dengan membawa air yang panas di tempatkan dalam dalam guci,, maka keluarlah dari dalam tanah air panas yang terus mengalir atas izin Allah.
Untuk dapat masuk ke tempat wisata Pemandian Air Panas Guci, pengunjung  dapat menempuh perjalana dengan mengendarai kendaraan pribadi maupun dengan kendaraan umum. ketika mengendarai kendaraan umum, pengunjung dapat turun saat sampai di terminal kota Tegal, kemudian melanjutkan perjalanan mengendarai transportasi umum atau minibus yang menuju ke Desa Tuwel daerah Kecamatan Bojong.
Jarak tempuh dari terminal kota Tegal menuju Desa Tuwel ini sekitar 35 menit. Selanjutnya, dari Desa Tuwel, pengunjung dapat meneruskan perjalanan dengan mengendarai kendaraan umum yang menuju ke arah Pemandian Air Panas Guci dengan jarak tempuh kurang lebih 25 menit.
Tiket untuk dapat masuk ke wisata Pemandian Air Panas Guci ini sangat murah murah bila dibandingkan dengan tempat wisata air panas lainnya. Tiket hari biasa pengunjung dewasa adalah sebesar Rp. 5.000 dan Rp. 4.500. dikenakan untuk anak-anak.
Khusus untuk akhir pecan atau hari libur, pengunjung akan dikenakan tarif tiket yang lebih mahal selisih dua ribu rupiah, yaitu Rp. 7.000,- dikenakan untuk orang dewasa dan dan untuk anak-anak dikenai harga tiket Rp. 6.50. Perlu diperhatikan mengingat biaya yang dibayarkan pengunjung sudah termasuk untuk biaya asuransi jasa raharja.
Akkhirnya semoga tulisan ini dapat menarik pembaca untuk berkunjung ke wisata sumber air panas Guci di Tegal. menurut penulis wisata ini sangat menarik untuk sarana melepaskan kepenatan dan kesibukan kerja sehari-hari. Selamat menikmati liburan!
Read more

Jumat, 22 April 2016

Beberapa Hal Yang Perlu Di Ketahui Blogger Pemula

Sampai saat ini, iming-iming mendapatkan uang dari internet memang selalu menggoda siapa saja. Apalagi dengan embel-embel penghasilan yang luar biasa besar serta berbagai kemudahan yang ditawarkan bekerja dari internet. Salah satunya yang menjadi favorit para anak muda sekarang adalah dengan menjadi seorang Blogger. Dengan mengelola beberapa blog kemudian memonetisasi blog tersebut dengan harapan mendapatkan uang yang melimpah dengan usaha yang ringan atau bahkan tanpa usaha.
Padahal sejatinya kegiatan ngeblog itu adalah pekerjaan yang teramat berat. Terutama bagi kita yang masih awam dan pemula banget dalam dunia blogging, maka ketika tidak memiliki tekad yang kuat niscaya akan menghabiskan waktu dan energi Anda saja. Di bawah ini adalah beberapa hal yang dianggap paling susah oleh blogger, terutama bagi para blogger pemula.
Beberapa Hal Yang Perlu Di Ketahui Blogger Pemula


1. Sulitnya Mendapatkan Approve Google Adsense
Sepertinya ini adalah masalah klasik bagi para Blogger pemula, sulit mendapatkan approve dari #Google Adsense. Memang mendapatkan approve dari Google Adsense bisa dikatakan susah-susah gampang. Ada beberapa poin yang harus dipenuhi terlebih dahulu agar sebuah blog bisa dianggap bagus oleh Google kemudian bisa diterima menjadi publisher Adsense.
Yang sering menjadi masalah adalah ketika blogger pemula ngebet ingin diterima menjadi publisher Adsense tanpa memperhatikan mutu dan kualitas dari blog itu sendiri. Para pemula cenderung terburu-buru dalam mendaftarkan blog untuk diterima menjadi publisher pemula. Yang paling bagus untuk dilakukan menurut saya adalah, buatlah blog sebaik mungkin dan konsistenlah dulu dalam mengelola blog tersebut, baru kemudian berpikir strategi selanjutnya.
2. Mendapatkan Banyak Visitor Itu Bukan Perkara Mudah
Dengan persaingan yang semakin ketat seperti saat ini, untuk mendapatkan visitor yang melimpah bukanlah perkara yang mudah. Banyak #niche atau bahasan yang saat ini begitu padat dipenuhi oleh para #blogger. Dan tentu saja hal itu akan membuat kita semakin sulit mendapatkan visitor.
Hal inilah yang seringkali membuat blogger menghalalkan segala cara untuk mendapatkan visitor seperti menyebar berita-berita hoax semacam artis populer meninggal dan sebagainya. Membutuhkan daya dan upaya yang ekstra untuk bisa bersaing dengan blog lain dan mendapatkan banyak visitor.
3. Harus Menulis Artikel Setiap Hari
Bagaimanapun juga, Anda sebagai blogger harus rajin menulis artikel untuk kemudian di-publish. Setiap hari Anda harus melakukan update blog agar pengunjung tidak meninggalkan blog Anda. Terbayan betapa lelahnya ketika harus menulis artikel setiap hari, belum lagi ketika Anda mengalami kebuntuan ide dalam menulis. Apalagi jika kebosanan mulai melanda Anda, pasti itu akan semakin menambah beratnya perjalanan Anda menjadi seorang blogger.
4. Bersaing Mendapatkan Page One Itu Sangat Melelahkan
Ini terkait erat dengan poin pada nomor dua, ketika Anda menargetkan kata kunci dan kemudian berhasil menduduki page one, maka itu bisa menjadi sumber visitor Anda. Namun jangan senang dulu, karena untuk mendapatkan posisi page one Anda harus mengalahkan banyak blog lain yang tentunya itu sangat sulit.
Apalagi pada kata kunci yang populer dan banyak dicari oleh orang, pasti itu akan menguras energi dan waktu Anda. Di sini banyak membuat para Blogger menyerah yang kemudian mematahkan semangat mereka dalam menekuni dunia blogging.
5. Mendapatkan Uang Dari Blog Itu Butuh Waktu
Tentu saja semuanya tidak bisa didapatkan secara instan, semuanya butuh proses dan waktu yang tak sebentar. Untuk bisa mendapatkan uang dari blog mungkin satu tahun adalah waktu yang bisa dikatakan sangat cepat.
Ada beberapa blogger yang mengatakan mereka baru bisa mendapatkan uang dari blog setelah ngeblog selama tiga tahun, empat tahun dan bahkan ada yang lima tahun. Jadi semuanya bukanlah pekerjaan yang instan dan tidak membutuhkan kerja keras, semuanya tergantung kerja keras Anda dalam menekuni dunia blogging ini.
6. Menyita Banyak Waktu dan Energi
Pasti akan menyita waktu dan energi Anda. Waktu Anda dengan keluarga dan orang-orang terdekat Anda pasti akan berkurang karena aktifitas ngeblog Anda. Dan itu adalah sesuatu yang berat, apalagi bagi Anda yang sudah berkeluarga. Dan bukan saja waktu dan energi yang akan terkuras, mungkin juga secara finansial akan berkurang. Dan itu semua tidak bisa menjamin Anda bakal mendapatkan uang dari aktifitas ngeblog Anda.
Bagaimana, masih minat menjadi seorang blogger? Atau berhenti sampai di sini saja. Semua itu tergantung Anda sendiri yang menentukan, tetap lanjut atau menyerah untuk menggapai kesuksesan sebagai seorang Blogger!
Read more

Rabu, 06 April 2016

Kelebihan dan Kekurangan Dari Android 5.0 Lollipop

Android merupakan salah satu jenis perangkat smartphone yang paling banyak di gandrungi oleh para pengguna smartphone. Dimana keunggulan dari Hp android ini sendiri sudah menjadi primadona untuk semua orang yang sudah lama menggunakanya dan masih baru mengenalnya, nah salah satu keunggulan dari hp android dari Hp lainnya yaitu mempunyai sistem yang dapat di Upgrade menjadi lebih tinggi lagi, tentu saja hal ini menjadi kesenangan sendiri untuk para pengguna hp android. Pada dasarnya hp android merupakan jenis sistem yang hampir mirip dengan Linux yaitu sistem operasi yang mampu menggunakan berbagai aplikasi dan juga Fitur yang sangat bermanfaat untuk para pengguna lainnya. Nah sahabat android disini kita akan membahas mengenai kelebihan dan kekurangan dari Os android sendiri, tapi disini saya akan membahas os android yang sudah update di Tahun 2015 yaitu OS android versi 5.0 yaitu Lollipop. Perlu kalian ketahui terlebih dahulu bahwa sistem operasi android Lollipop ini sudah memiliki banyak sekali fitur atau kelebihan yang menurut saya sedikit lebih asing dari versi OS sebelumnya yaitu android versi Kitkat.
Nah sahabat android tentu kalian sudah paham dengan apa yang dimaksud OS android itu sendiri, os android merupakan sistem yang digunakan untuk HP android sendiri agar berjalan dengan baik dan bisa digunakan sesuai dengan apa yang seharusnya, tanpa andanya sistem OS ini tentu saja hp android sama sekali tidak bisa digunakan. bahasa lebih mudahnya kita sebut saja sebagai Frimwere seperti Hp lainnya yang sudah lama kita kenal. Untuk jenis-jenis os android sendiri sangat beraneka ragam mulai dari android cupcake, sand wicth, dan lain sebagainya hingga sekarang sudah hadir yaitu versi android ke 6 Marshmallow. Tapi kita belum membahas mengenai android versi baru ini yang masih hangat di perbincangkan oleh para pengguna android sendiri. Yuk langsung saja kita bahas seperti apa saja sih kelebihan dari sistem android versi 5.0 Lollipop ini.

Kelebihan android lollipop :
1.     Material dengan desain yang baru
Nah pertama yang perlu kalian ketahui terlebih dahulu dari kelebihan dari android lollipop ini yaitu mempunyai desain material  yang masih baru atau berbeda dengan tampilan dari versi sebelumnya. Bukan hanya itu saja mulai dari desain menu yang lebih dinamis dan juga lebih tajam untuk para penggunanya tentu saja akan memberikan kinerja yang lebih optimal lagi untuk tampilan display yang diberikan. Nah sahabat android perlu kalian ketahui bahwa dengan adanya desain baru dari material ini lebih memiliki menu tajam dan juga dinamis untuk kalian pengguna awal hp android.
2.     Multi perangkat
Bukan hanya desain material saja yang mengalami perubahan dari update android lolipop ini melainkan juga tampilan yang lebih multi perangkat, beberapa penjalan jika kalian belum paham dengan apa itu multi perangkat yaitu bisa digunakan untuk semua aplikasi yang ingin dibuka seperti  TV, kemudian streaming Youtube, Tablet dan masih banyak lainnya. Tentu saja kelebihan ini hanya bisa kalian temukan untuk perangkat yang sudah update ke android Lollipop. Dengan adanya multi perangkat ini akan memudahkan pekerjaan anda cepat selesai. Penggunaan dari multi perangkat ini bisa di setting pada bagian montion yang mana ada beberapa Fitur seperti gerakan sensor tangan, dan juga multi tab.
3.     Peningkatan Kinerja
Dengan tersematnya android versi Lollipop akan membuat kinerja dari smartphone menjadi lebih cepat dan juga lebih optimal dari biasanya karena kalau dilogika jika sudah menggunakan versi android Lollipop dipastikan untuk RAM dan Juga Internalnya sendiri juga akan semakin besar sehingga akan mendukung kinerjanya. Kalau pegalaman saya pada saat saya menggunakan perangkat android lolliop ini lebih membantu karena ketika saya menggunakannya untuk bermain Games, kemudian browsing dan lain-lainnya sangat cepat dan tidak lagging sama sekali.
4.     Navigasi dan penambahan fitur.
Kemudian yang keempat yaitu dengan adanya Navigasi yang lebih baru dan juga penambahan fitur yang sudah diperbaharui tentu saja akan membuat anda sedikit lebih asing dari aplikasi dan juga Fitur yang dibawakan oleh Android jenis Lollipop ini. Nah sahabat android kalau kalian masih belum paham dengan adanya menu baru yang dibawa oleh android jenis Lollipop ini kalian bisa mencarinya sendiri di Google seperti apa fungsi dari fitur bawaan tersebut sehingga kalian lebih memahami dan mudah mudah untuk digunakan.  untuk tampilan Navigasinya sendiri android Lollipop lebih banyak dan juga ada tambahan seperti Blue Light, kemudian ada juga Play Now dan juga Fitur lainnya sesuai dengan smartphone yang kalian gunakan.
5.     Peningkatan fitur settingan
Kemudian bukan hanya itu saja, ada beberapa penambahan fitur settingan atau menu di bagian setting Hp kalian. Menu yang saya dapatkan disini pada saat menggunakan zenfone 2 laser yaitu ada beberapa tambahan menu seperti screenshoot, kemudian ada juga zenmontion, ada tambahan lagi seperti jangan ganggu, dan masih banyak lagi yang lainnya. Kalian bisa melihat untuk tampilannya lebih dinamis dan enak untuk di pandang, inilah yang menyebabkan banyak sekali para pengguna smartphone lebih memilih menggunakan smartphone yang sudah update ke sistem Os android versi 5. Beberapa fitur yang diberikan mungkin sedikit asing bagi kalian.
6.     Penghemat baterai
Kemudian yang keenam yaitu dengan menggunakan sistem android versi ke 5 lebih menghemat baterai atau penggunaan daya baterai untuk bermain games, nonton Youtube, kemudian musikan dan lain sebagainya yang mana bisa menambah kinerja dari smartphone anda sendiri dan tentu sangat bermanfaat untuk kalian yang suka berpergian jauh karena daya baterai akan lebih hemat hingga 30%. Waw mantap yah ternyata android Lollipop ini.
Nah kalau kalian sudah tahu mengenai kelebihan dari android versi 5 atau Lollipop untuk sekarang kita akan melihat kekurangan dari android Lollipop itu sendiri seperti apa. Yuk kita simak :
Kekurangan android lollipop :
1.     Penggunaan ram dan internal yang semakin tinggi pada saat menginstal aplikasi yang berukuran besar seperti Facebook, line, BBM dan lain sebagainya.
2.     Pada saat booting sedikit lebih lama dari versi lainnya.
3.    Penggunaan dan penambahan Fitur yang tentunya membuat para penggunanya masih bingung dan asing dengan kehadiran menu baru.
Nah itulah beberapa kelebihan dan juga kekurangan dari versi android ke 5 Lollipop yang harus kalian ketahui sebelum kalian membeli smartphone android yang sudah menggunakan versi android Lollipop, hingga saat ini kalian bisa mendapatkan hp android ini sekitar Rp.1.800.000 an tergantu dari spesifikasinya sendiri. Ok sahabat android sampai disini dulu artikel kita kali ini, salam gadget dan terimakasih sudah berkunung kesini.
Read more